Please fill your details below to start live chat with Us

Name *
Company Name *
Phone / Whatsapp *
Email *
Applications *














Message

Mempelajari Perbedaan Bumbu Tunggal dan Blended

Mengetahui perbedaan bubuk tunggal dan blended akan membantu Anda dalam menyajikan makanan yang benar-benar lezat. Karena dua jenis kelompok bumbu ini sengaja dihadirkan dengan spesifikasi atau kombinasi yang akan pas untuk cita rasa tertentu. Langsung saja, berikut adalah bahasan satu per satu bumbu tunggal dan blended terbaik.

Bumbu Tunggal

Bubuk tunggal juga biasa disebut sebagai single spice. Merupakan jenis bumbu yang berbentuk utuh satu kesatuan atau whole. Meskipun dihadirkan sebagai bumbu utuh, bumbu jenis ini tetap melalui proses pengolahan dahulu sebelumnya untuk bisa digunakan masyarakat umum.

Beberapa pengolahan yang memungkinkan antara lain crushing atau penghancuran, drying atau pengeringan, dan proses grinding. Semua pengolahan akan dilakukan terlebih dahulu supaya bumbu yang dijual ke masyarakat umum nanti mudah digunakan serta mudah pengolahannya.

Ada banyak jenis atau contoh dari bumbu dapur terbaik ini. Mengenal beberapa diantaranya mungkin bisa membuat Anda lebih paham dengan karakteristik kelompok bumbu ini.

Onion powder dihadirkan sebagai irisan bawang bombay dalam bentuk kering, oregano leaves rubbed dihadirkan sebagai irisan kecil daun oregano kering, mustard flour D sebagai bumbu halus (bubuk) mustard, mustard flour sebagai tepung kasar untuk mustard, dan masih banyak lainnya.

Bumbu Blended

Dari namanya pasti Anda sudah bisa menebak sedikit tentang bumbu ini. Bumbu blended merupakan bumbu yang dicampur dari beberapa bumbu atau bahan sekaligus. Nama lainnya adalah combi product, karena membutuhkan beberapa produk sekaligus untuk bisa mendapatkan satu produk ini.

Untuk memproduksi bumbu ini terkadang tidak hanya dibutuhkan bahan-bahan campuran saja. Terkadang dibutuhkan bahan tambahan sebagai pengikat antara bahan-bahan campuran itu sendiri. Bahan tambahan yang dipilih tidak sembarangan, karena sifatnya harus sesuai dengan bahan-bahan yang digunakan.

Baca Juga : Sempurnakan Cita Rasa Dan Kualitas Masakan Dengan Bumbu Tunggal Dan Blended

Mengenal teorinya saja mungkin akan sulit. Beberapa contoh bumbu blended akan Anda ketahui di ulasan ini juga. Beberapa bumbu blended dengan fungsinya antara lain brine seasoning untuk brining produk yang butuh di inject, english breakfast sausage dibutuhkan untuk bumbu sosis, doner binding digunakan untuk thickener pada daging burger, dan ada fleischwurst OG untuk bumbu sosis yang tidak menggunakan MSG. Dan masih banyak produk bumbu blended lainnya yang bisa anda temukan.

Perbedaan Bumbu Tunggal dan Bumbu Blended

Perbedaan utama dari dua kelompok bumbu ini terletak pada wujudnya atau kandungannya. Di saat bumbu blended adalah bumbu yang dibuat dari perpaduan beberapa bahan masakan sekaligus, bumbu tunggal adalah bumbu yang berasal dari satu jenis bahan saja.

Berdasarkan tujuan, tidak ada yang berbeda dari keduanya, sama-sama dimanfaatkan untuk mengolah berbagai menu masakan. Sebab fungsi antara satu jenis dengan lainnya akan berbeda, baik itu dari kelompok bumbu tunggal maupun bumbu blended.

PT. Markaindo Selaras Hadirkan Semua Jenis Bumbu Ini

Apakah ada bumbu tunggal atau bumbu blended yang sedang Anda cari? Cari saja produknya di PT. Markaindo Selaras. Banyak pilihan dari bumbu tunggal dan blended terbaik yang ditawarkan sehingga Anda bisa semakin mudah saat memasak.

Lebih lengkap terkait produk bumbu yang ditawarkan ada di website resminya, yakni di www.marksel.co.id. Sedangkan jika Anda sudah menemukan bumbu yang dicari ada di PT. Markaindo Selaras, bisa langsung pesan produknya melalui email marketing@markaindo.co.id. Semuanya dibuat dari bahan pilihan dan sesuai dengan fungsinya, tak perlu juga meragukan keamanan pengemasan dan pengirimannya.

Beli disini : bumbu tunggal dan blended terbaik

Baca Juga : Bumbu Tunggal Dan Blended, Apa Saja Perbedaannya?

Publikasi Terbaru

Isolated Soy Protein (ISP) Bikin Nugget Ayam Makin Enak

Nugget ayam, karena rasanya yang gurih dan enak, menjadi satu makanan alternatif yang disukai oleh banyak orang.