Please fill your details below to start live chat with Us

Name *
Company Name *
Phone / Whatsapp *
Email *
Applications *














Message

Wajib Tahu! Ini Dia 6 Manfaat Bawang Putih Bagi Kesehatan

Di Indonesia, bawang putih merupakan salah satu bumbu yang sering digunakan dalam berbagai hidangan. Rasa dan aromanya cukup kuat, sehingga ada beberapa orang yang kurang suka akan menghindarinya, padahal bawang putih itu banyak manfaatnya bagi kesehatan, lho. Mau tahu apa saja manfaat bawang putih? Ini dia beberapa di antaranya.

1. Membantu Meningkatkan Imunitas Tubuh

Imunitas tubuh sangat penting agar tubuh kita terjaga dari berbagai macam penyakit. Bawang putih sudah terbukti mampu meningkatkan sistem daya tahan tubuh dengan sangat efektif, terutama untuk menghadang virus penyebab influenza.

Anak-anak biasanya terkena flu 6 – 8 kali per tahun, sementara orang dewasa terkena flu sekitar 2 – 4 kali per tahun. Mengonsumsi bawang putih mentah mampu membantu kita melawan batuk, demam dan flu. Disarankan untuk mengonsumsi bawang putih cincang 2 siung per hari untuk merasakan manfaatnya.

2. Kaya Kandungan Antibiotik

Bawang putih mengandung allicin, antibiotik bioaktif yang dapat membantu melawan infeksi dan bakteri. Ekstrak bawang putih terbukti sangat baik untuk menekan pertumbuhan:

  • elemen jamur
  • elemen protozoa
  • infeksi virus
  • berbagai bakteri seperti Salmonella.

Baca juga : Buat Hidangan Lebih Mantap dengan Bubuk Bawang Putih

3. Membantu Proses Detoksifikasi Tubuh

Tubuh kita mengandung racun yang didapat dari makanan dan minuman yang kita konsumsi, polusi udara, dan lain sebagainya. Karena itu, tubuh kita memerlukan detoksifikasi untuk mengeluarkan berbagai racun di dalam tubuh agar kesehatannya tetap terjaga.

Bawang putih adalah salah satu bahan makanan yang sangat baik untuk detoksifikasi, karena mampu mendukung produksi glutathione, yang membantu proses detoksifikasi. Selain itu, bawang putih juga mengandung komponen lain yang sangat berfungsi untuk detoksifikasi, seperti selenium bioaktif dan sulfur.

4. Meningkatkan Performa Atletis

Bawang putih ternyata sudah lama digunakan untuk meningkatkan performa dan stamina. Di masa lalu, para pekerja berat digunakan untuk meningkatkan jam kerja dan daya tahan mereka. Bahkan di masa Olimpiade Yunani, bawang putih juga dikonsumsi para atlet untuk meningkatkan performa.

5. Membantu Mengurangi Level Kolesterol

Kolesterol adalah komponen lemak dalam darah yang terbagi 1, yaitu kolesterol jahat atau LDL dan kolesterol baik atau HDL. Terlalu banyak LDL di dalam tubuh akan menyebabkan masalah kesehatan yang serius. Nah, bawang putih terbukti mampu menurunkan kadar LDL sebesar 10% - 15%.

Mengonsumsi bawang putih memang tidak berpengaruh meningkatkan kadar HDL di dalam darah, tapi baik untuk mengurangi LDL. Jika memiliki riwayat penyakit jantung di keluarga, sangat disarankan menambahkan bawang putih dalam hidangan sehari-hari.

Baca juga : Ini Manfaat Bubuk Bawang Putih, Dari Kesehatan Hingga Kecantikan

6. Membantu Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Stroke dan serangan jantung adalah 2 masalah kesehatan yang menjadi perhatian di seluruh dunia. Tekanan darah tinggi adalah faktor risiko penyebab serangan jantung. Tekanan darah tinggi merupakan penyebab stroke dan serangan jantung terbesar. Bahkan tekanan darah tinggi menyumbangkan 13.5% penyebab kematian di seluruh dunia.

Bawang putih adalah salah satu rempah-rempah yang luar biasa baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Menggunakan bawang putih di dalam masakan atau langsung mengonsumsi bawang putih cincang yang dicampur dengan air lemon dan madu sangat dianjurkan. Bagi yang kurang suka dengan rasa dan aroma bawang putih, bisa mengonsumsinya dengan bantuan suplemen.

Rasa dan aroma bawang putih memang tidak disukai semua orang, tapi manfaatnya yang tinggi sangat dibutuhkan tubuh kita. Yuk, siapkan hidangan yang sehat dengan Garlic Powder dari PT Markaindo Selaras. Cek produk lengkapnya di www.marksel.co.id atau hubungi marketing@marksel.co.id untuk informasi lebih lanjut.

Publikasi Terbaru

Isolated Soy Protein (ISP) Bikin Nugget Ayam Makin Enak

Nugget ayam, karena rasanya yang gurih dan enak, menjadi satu makanan alternatif yang disukai oleh banyak orang.