Garlic powder atau pengganti garam kian populer eksistensinya kini lantaran manfaatnya yang luar biasa. Sebagaimana diketahui, rasanya garam menjadi bumbu yang tidak dapat terlepas dari masakan. Sebagai solusi, kini telah ada bubuk bawang putih yang memiliki benefit sebagai bumbu anti hipertensi. Karena itu, bisa dipakai guna mensubstitusi peran garam dalam masakan. Adapun manfaat dari bubuk bawang putih merujuk pada berbagai sumber terpercaya, sebagai berikut.
Manfaat garlic powder yang pertama seperti yang sudah disinggung sebelumnya, yaitu mampu menurunkan risiko terjadinya hipertensi. Seringkali orang tidak sadar bahwa dalam satu hari telah mengonsumsi cukup banyak garam.
Bahkan, tergolong over lantaran terlalu banyak. Rasa asin yang dihasilkan garam mampu memberikan sentuhan tersendiri pada hasil olahan masakan. Makanan yang semula hambar dengan cita rasa mainstream, akan lebih terasa lezatnya setelah dicampur bersama garam. Tidak dapat dipungkiri apabila penggemar masakan asin semakin tinggi jumlahnya.
Akan tetapi, mengingat jumlah garam yang diperlukan tubuh itu sedikit, jika terlalu banyak dikonsumsi berpotensi mendatangkan implikasi negatif. Sama halnya dengan mengonsumsi gula berlebihan yang dapat memicu diabetes, garam yang dikonsumsi melebihi jumlah seharusnya mendorong terjadinya hipertensi.
Di samping itu, juga meningkatkan risiko penyakit jantung serta stroke. Berangkat dari risiko yang bisa timbul itu, alangkah baiknya untuk berhati-hati sekaligus meminimalisir penggunaan garam dalam masakan.
Cara paling tepat yang bisa diambil, yakni menggunakan bubuk bawang putih. Mengandung allicin, komponen dalam bubuk bawang putih itu mampu berperan sebagai obat. Bisa pula menjadi bumbu antihipertensi yang baik untuk tubuh manusia.
Yang tidak kalah menariknya di sini, garlic powder memiliki manfaat pula sebagai penurun berat badan. Bagi Anda yang sedang diet sehat, dianjurkan memakai bubuk bawang putih ini sebagai pengganti garam dalam masakan. Dengan begitu, diet yang dilakukan bisa terjadi secara efektif. Namun, perlu diperhatikan pula untuk tidak terlalu banyak memakai bubuk bawang putih. Sebab, dapat mempengaruhi cita rasa.
Baca Juga : Mengenal Garlic Powder Yang Punya Manfaat Besar
Antioksidan akan berimplikasi positif utamanya terhadap masalah penetralan radikal bebas pada tubuh. Kandungan zat antioksidan yang tinggi dalam bubuk garlic baik pula untuk wajah. Sehingga, bukan tidak mungkin wajah bisa selalu tampak sehat dengan mengonsumsi powder bawang putih sebagai pengganti garam.
Memiliki karakteristik anti mikroba atau anti bakteri, menjadikan bubuk bawang putih semakin bermanfaat saat dikonsumsi. Tubuh cenderung akan selalu fresh bersama sifat anti mikroba yang dimilikinya itu. Jadi, Anda bisa lebih tenang dalam memakan aneka sajian baik dari produk berbahan hewani maupun nabati, karena telah terhindar dari risiko terkena bakteri.
Manfaat lain yang juga bisa diperoleh dari bubuk bawang putih adalah kemampuannya mengencerkan darah. Sehingga, dapat meningkatkan kelancaran sistem peredaran darah dalam tubuh.
Dalam pemakaian, gunakan secukupnya agar tidak berlebihan. Terlalu banyak menambahkan bubuk garlic pun memungkinkan cita rasa yang kurang baik dari masakan. Sehingga, alangkah baiknya untuk menggunakan secara cukup.
Dapatkan Garlic Powder Kualitas Terbaik di PT Markaindo Selaras
Masalah garlic powder berkualitas terbaik, PT Markaindo Selaras adalah jawabannya. Anda dapat melihat informasi secara lebih lengkap perihal produk yang ditawarkan melalui laman web www.marksel.co.id. Apabila ingin menanyakan lebih lanjut maupun melakukan pemesanan, dapat dilangsungkan via email di marketing@markaindo.co.id.
Baca Juga : Ini Manfaat Penggunaan Garlic Powder Untuk Tubuh